Find Us On Social Media :

5 Keunikann Shiba Inu, Anjing Pemburu dari Jepang yang Setia dengan Pemilik

Shiba inu adalah anjing asli Jepang yang sudah ada sejak zaman kuno.

GridKids.id - Kids, apa yang kamu ketahui tentang anjing Shiba Inu?

Shiba Inu adalah anjing asli Jepang yang sudah ada sejak zaman kuno.

Secara harfiah shiba inu berarti anjing kecil yang diyakini berasal dari Kepulauan Jepang dan bisa ditelusuri sejarahnya hingga abad ke-3 SM.

Nama ini mengacu pada pohon semak merah yang cocok dengan bulu merah dari anjing Shiba Inu.

Awalnya, Shiba Inu digunakan sebagai anjing pemburu terutama untuk menghadapi burung, kecil hingga ukuran sedang, dan hewan pengerat.

Shiba Inu cocok untuk menjadi anjing pemburu karena tubuh mereka enggak terlalu besar sehingga bisa menembus semak belukar.

Tahukah kamu? Shina Inu jadi ras anjing paling spesial di Jepang bahkan dinyatakan sebagai harta nasional, Kids.

Punya paras yang menawan dan gagah, Shiba Inu sering dijadikan sebagai maskot di acara televisi atau wajah perusahaan kereta api besar di Jepang.

Yuk, simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja keunikan anjing Shiba Inu, ya!

1. Penampilan Fisik yang Menarik

Salah satu keunikan Shiba Inu adalah penampilannya yang kompak dan indah.

Baca Juga: Mengapa Shiba Inu Jadi Ras Anjing Paling Spesial di Jepang? #AkuBacaAkuTahu