Find Us On Social Media :

Tanaman Hias Rentan Mati saat Musim Hujan, Apa Penyebabnya?

Ada beberapa jenis tanaman hias yang mudah mati saat musim hujan.

GridKids.id - Tahukah kamu? Saat musim hujan beberapa jenis tanaman hias rentan mati, Kids.

Bahkan tanaman hias yang sehat pun juga bisa rentan mati saat musim hujan, lo.

Nah, ada beberapa jenis tanaman hias yang mudah mati saat musim hujan, yakni lidah buaya, artichoke, geranium, sukulen, dan kaktus.

Air hujan adalah irigasi alami yang baik bagi tanaman hias. Air hujan juga mengandung lebih banyak oksigen dan enggak menyimpan bahan kimia seperti klorin.

Simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja penyebab tanaman hias rentan mati saat musim hujan.

Penyebab Tanaman Hias Mudah Mati saat Musim Hujan

1. Kurangnya Cahaya Matahari

Musim hujan sering disertai dengan hari-hari yang gelap dan mendung, yang bisa mengurangi paparan tanaman terhadap sinar matahari.

Tanaman memerlukan cahaya matahari untuk fotosintesis dan kurangnya cahaya bisa memperlambat pertumbuhan dan menyebabkan tanaman mati.

Untuk mengatasinya kamu bisa meletakkan tanaman di tempat yang mendapatkan cahaya matahari yang cukup, meskipun musim hujan.

Gunakan lampu tumbuh jika diperlukan, terutama untuk tanaman dalam ruangan.

Baca Juga: Subur dan Berbunga Indah, Inilah 6 Cara Merawat Bunga Anggrek Bulan di Rumah