Find Us On Social Media :

12 Fakta Menarik Turkish Van, Kucing Putih Besar yang Jago Berenang

Turkish van adalah kucing besar yang seluruh tubuhnya berwarna putih dengan corak di wajah dan ekornya. Apa saja fakta menariknya?

GridKids.id - Kids, pernahkah kamu melihat kucing turkish van?

Turkish van adalah salah satu ras kucing yang langka dipelihara di Indonesia.

Turkish van adalah kucing yang berasal dari kawasan pegunungan Turki yang suka bermain air, Kids.

Kucing ini punya tubuh yang kokoh dan dikenal punya kepribadian yang aktif, nih.

Tak hanya aktif, turkish van juga dikenal cerdas dan mudah dilatih oleh pemiliknya.

Kucing ini pertama kali ditemukan pada 1955 silam oleh dua fotografer Inggris yang berkunjung ke Turki.

Kucing ini awalnya cukup sulit dibedakan dengan ras Anggora dari Turki.

Spesies atau ras kucing ini baru diperkenalkan di Amerika Serikat pada 1982 dan diakui oleh Cat Fanciers' Association juga The International Cat Association.

Nah, kali ini kamu akan diajak melihat berbagai fakta menarik tentang kucing Turkish Van, kucing asli Turki yang bertubuh besar. Apa saja fakta menariknya, ya?

Fakta Menarik Turkish Van

1. Kucing ini suka bermain air bahkan pandai berenang, enggak seperti kebanyakan kucing lainnya.

Baca Juga: 10 Jenis Kucing Asia Tenggara, Banyak yang Kini Terancam di Habitatnya

2. Termasuk kucing langka yang dipercaya jadi ras yang sangat tua, dan diprediksi sudah dikenal sejak era Romawi.

3. Kucing ini punya bulu yang tebal tapi sangat cepat kering, memudahkannya berenang dan menghabiskan waktu main air sepuasnya.

4. Kucing ini bisa ditemukan di beberapa negara seperti di Irak, Iran, Uni Soviet, Inggris.

5. Punya sifat yang pemalu jika bertemu dengan orang asing, sangat penurut pada tuannya.

6. Bulunya bisa tebal karena tumbuh di kawasan bersuhu ekstrem.

7. Ketika musim dingin, bulunya akan lebih panjang dan tebal untuk menjaga suhu tubuhnya tetap hangat.

8. Kucing ini umumnya berwarna putih dengan pola berwarna di bagian wajah atau ekor.

9. Ada tiga varietas yang dikenal yaitu loreng-putih, campuran (tortoiseshell), hingga solid-putih.

10. Ketika suhu sedang panas, bulunya rentan rontok sehingga perlu disisir teratur.

11. Perlu sekitar 3-5 tahun untuk bisa melalui masa pertumbuhan hingga sampai ke fase dewasa.

12. Bobotnya berkisar 3-10 kg dan bisa mencapai umur yang panjang untuk ukuran kucing.

Baca Juga: 15 Fakta Ilmiah Kucing Somali, Saudara Kucing Abyssinian dari Amerika

13. Turkish van dijuluki sebagai the swimming cat karena kepandaiannya dalam berenang dan kesukaannya untuk berenang.

Nah, Kids, itulah tadi beberapa fakta menarik tentang ras kucing turkish van yang aktif dan enggak takut air juga jago berenang.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.