Find Us On Social Media :

Menyambut 2024, Ini Dia 5 Contoh Resolusi yang Mudah Diwujudkan

Kita dapat melakukan resolusi yang mudah diwujudkan dalam setahun ke depan.

GridKids.id - Tak terasa, tinggal beberapa hari lagi kita akan memasuki tahun 2024.

Wah, kira-kira resolusi apa sajakah yang telah kamu buat untuk setahun ke depan, Kids?

Sebenarnya, resolusi merupakan tradisi untuk melakukan hal-hal baru dan mengubah hal lama, lalu menjalankan hal yang baru.

Selain itu, resolusi dijadikan sebagai perbaikan dari hal-hal buruk yang terjadi di tahun-tahun sebelumnya.

Namun, semua rencana terkadang tak bisa terwujud di tahun itu yang membuat orang menyerah di awal bulan.

Hal ini disebabkan karena keinginan atau tujuan resolusi yang terlalu tinggi sehingga menjadi tekanan pada diri sendiri.

Makanya, kita perlu memulai tahun baru dengan tujuan dan resolusi yang mudah dicapai seperti berikut ini.

Contoh Resolusi yang Mudah Diwujudkan

1. Membaca buku

Membaca rutin dapat membuat kita rileks dan mebambah pengetahuan baru, Kids.

Kamu dapat melakukannya dengan membaca buku favorit dan meluangkan waktu sekitar 15-30 menit.

Baca Juga: 5 Contoh Ide Resolusi Tahun Baru untuk Anak dan Cara Membuatnya