Find Us On Social Media :

Geografi Kelas XI SMA: 5 Ciri Khas Bioma Gurun dan Jenis-jenisnya

Biasanya bioma gurun terletak di daerah dengan curah hujan yang rendah, seperti di daerah tropis dan subtropis.

GridKids.id - Pada artikel sebelumnya kita telah membahas tentang macam-macam bioma padang rumput.

Berdasarkan pembahasan materi Geografi kelas XI SMA, kali ini GridKids akan mempelajari ciri khas gurun dan jenis-jenisnya.

Gurun termasuk salah satu persebaran sistem bioma di dunia, ya.

Bioma gurun adalah bioma yang menutupi seperlima bagian permukaan bumi dan berada di wilayah yang curah hujannya kurang dari 50 sentimeter per tahun.

Biasanya bioma gurun terletak di daerah dengan curah hujan yang rendah, seperti di daerah tropis dan subtropis.

Suhu di bioma gurun bisa bervariasi dengan suhu yang sangat tinggi pada siang hari dan suhu yang lebih rendah pada malam hari.

Beberapa contoh bioma gurun di dunia termasuk Gurun Sahara di Afrika Utara, Gurun Atacama di Amerika Selatan, Gurun Mojave di Amerika Serikat, dan Gurun Gobi di Asia Tengah.

Meskipun terkenal karena wilayahnya yang kering, bioma gurun memiliki peran dalam siklus air global.

Tak hanya itu saja, vegetasi yang ada di bioma gurun, seperti semak dan rerumputan, membantu mengurangi erosi tanah dan menjaga kestabilan lereng.

Tanaman yang mampu bertahan dalam kondisi yang kering dan panas adalah kaktus, pohon-pohon gurun, semak-semak, rerumputan, dan tanaman khusus lainnya.

Mereka mampu hidup di bioma ini karena memiliki kemampuan beradaptasi dengan menghemat air.

Baca Juga: Geografi Kelas XI SMA: 6 Persebaran Sistem Bioma serta Contoh Flora dan Faunanya