GridKids.id - Hai, Kids, tiba juga kita di Perayaan Natal tahun ini. Selamat Natal untukmu yang merayakan, ya!
Di artikel GridKids sebelumnya kamu telah membahas serba-serbi natal yang menarik, kali ini pun begitu, nih.
Kamu telah berkenalan dengan sosok Piet Hitam yang populer dari Belanda, ya.
Sinterklas dalam banyak versi ditemani oleh banyak teman selama menjalankan misinya berbagi hadiah pada anak-anak baik di seluruh dunia. Salah satunya adalah Krampus, Kids.
Krampus adalah sosok yang jadi bagian dari tradisi Natal di Jerman sejak berabad-abad yang lalu.
Krampus berwujud seperti makhluk bertanduk, bertubuh setengah kambing dan setengah iblis.
Kehadiran Krampus mendampingi St. Nicholas atau Sinterklas sebagai sosok yang menghukum anak-anak yang nakal, Kids.
Krampus adalah sosok yang penting di musim liburan bagi masyarakat Austria juga di seluruh wilayah Alpen yang menggunakan bahasa Jerman dalam keseharian.
Krampus adalah sosok jahat yang bertugas untuk mengurus anak-anak nakal, dengan tampilannya yang menyeramkan.
Krampus diceritakan akan muncul pada malam sebelum 6 Desember, yang oleh masyarakat setempat dikenal dengan nama Krampusnacht atau Krampus Night.
Yuk, simak bersama fakta menarik tentang Krampus, sosok seram dalam legenda orang Jerman yang bertugas menghukum anak-anak nakal di hari Natal.
Baca Juga: Kenalan dengan Piet Hitam, Teman Setia Sinterklas Berbagi Kado Natal #AkuBacaAkuTahu