Find Us On Social Media :

5 Wisata Perosotan Pelangi di Jawa Tengah, Salah Satunya di Semarang

Dusun Semilir Semarang adalah salah satu obyek wisata yang memiliki perosotan pelangi.

GridKids.id - Kids, perosotan pelangi atau rainbow slide menjadi tren baru wahana di sejumlah tempat wisata.

Di Jawa Tengah, ada beberapa tempat wisata yang memiliki wisata perosotan pelangi, lo.

Di sana, kamu bisa merasakan keseruan meluncur di perosotan raksasa dengan menaiki ban atau alat lainnya.

Nah, kali ini GridKids akan membagikan beberapa wisata perosotan pelangi yang ada di Jawa Tengah, ya.

Lantas, mana saja tempatnya? Yuk, langsung saja kita simak satu per satu!

5 Wisata Perosotan Pelangi di Jawa Tengah

1. Dusun Semilir, Semarang

Dusun Semilir memiliki wahana perosotan pelangi setinggi 30 meter.

Selain itu, Dusun Semilir memiliki wahana seru lainnya seperti Dusun Salju, panahan, ATV, sepeda listrik hingga playground.

2. Borobudur Land, Magelang

Borobudur Land mengusung konsep wisata rekreasi dengan banyak pilihan wahana.

Baca Juga: Libur Akhir Tahun, Ini 10 Destinasi Wisata Bandung yang Seru dan Menarik