Find Us On Social Media :

15 Contoh Perilaku Empati dalam Kehidupan Sehari-hari, Apa Saja?

Empati adalah kemampuan untuk memahami perasaan orang lain.

GridKids.id - Kids, apa saja yang kalian ketahui tentang empati?

Ya, empati adalah kemampuan untuk memahami perasaan orang lain.

Ini melibatkan kemampuan untuk meresapi pengalaman serta emosi orang lain.

Dalam kehidupan sehari-hari, sikap empati diperlukan untuk beberapa situasi, ya.

Nah, kali ini GridKids akan menyajikan beberapa contoh perilaku empati dalam kehidupan sehari-hari, ya.

Lantas, apa saja contohnya? Yuk, kita simak satu per satu!

15 Contoh Perilaku Empati dalam Kehidupan Sehari-hari

1. Menghibur rekan yang merasa sedih karena tidak naik kelas.

2. Menyatakan simpati kepada keluarga teman yang telah meninggal.

3. Mengunjungi guru yang tengah berada di bawah perawatan di rumah sakit.

4. Menunjukkan penghargaan kepada orangtua melalui pengabdian kepada mereka.

Baca Juga: Anak-Anak Bisa Punya Empati Tinggi Sejak Dini, Apa Saja Tandanya? #AkuBacaAkuTahu

5. Menjadi sukarelawan untuk memastikan kelancaran acara keagamaan.

6. Memberikan bantuan kepada mereka yang sedang mengalami kecelakaan.

7. Memberikan pinjaman kepada sahabat yang sedang kesulitan finansial.

8. Menggalang dan memberikan sumbangan dana untuk membantu korban bencana alam.

9. Bergotong-royong membersihkan rumah dan halaman orangtua.

10. Mengungkapkan terima kasih, memberikan bantuan, dan meminta maaf kepada sesama.

11. Menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan.

12. Membantu teman yang menghadapi kesulitan dalam menyelesaikan tugas.

13. Mengampuni teman yang melakukan kesalahan.

14. Turut serta dalam kegiatan kerja bakti.

Baca Juga: 12 Dampak Positif Penggunaan Sosial Media dalam Kehidupan Sehari-Hari

15. Memberikan pertolongan kepada mereka yang membutuhkan.

Itulah beberapa contoh perilaku empati dalam kehidupan sehari-hari ya, Kids!

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.