Find Us On Social Media :

3 Makanan Kesukaan Kelinci, Benarkah Bukan Wortel? #AkuBacaAkuTahu

Kelinci termasuk hewan yang sangat lincah dan dapat melompat tinggi.

GridKids.id - Kelinci termasuk salah satu hewan peliharaan selain kucing dan anjing.

Kelinci merupakan mamalia pengerat, berekor pendek dengan kaki belakang lebih panjang dibanding kaki depan dan beryelinga panjang.

Kelinci bisa bervariasi dalam ukuran, tergantung pada rasnya.

Beberapa ras kelinci berukuran kecil seperti kelinci dwarf, sedangkan yang lain lebih besar seperti Flemish Giant.

Berat kelinci juga bervariasi dari beberapa ratus gram hingga beberapa kilogram.

Bulu kelinci biasanya halus dan lembut. Mereka bisa memiliki berbagai warna dan pola sesuai dengan rasnya.

Kelinci termasuk hewan yang sangat lincah dan bisa melompat tinggi. Mereka menggunakan kemampuan ini untuk melarikan diri dari pemangsa dan menjelajahi lingkungan mereka.

Lalu, apa makanan kesukaan kelinci, Kids? Benarkah bukan wortel?

Simak informasi di bawah ini untuk mengetahui makanan kesukaan kelinci.

Apa Makanan Kesukaan Kelinci?

Melansir dari bobo.grid.id, mengonsumsi wortel terus-menerus dalam jumlah banyak justru bisa berbahaya dan enggak sehat untuk kelinci.

Baca Juga: Selain Kucing dan Anjing, Kelinci Juga Bisa Dipelihara, Apa Alasan Ilmiahnya?

Sebelum dijadikan hewan peliharaan ternyata kelinci adalah hewan liar sehingga enggak makan sayuran akar dan buah.

Wortel termasuk makanan yang memiliki tekstur keras sehingga bisa merusak gigi kelinci. Berikut ini merupakan beberapa makanan kesukaan kelinci, yaitu:

1. Jerami

Tahukah kamu? Jerami merupakan makanan alami dan kesukaan kelinci.

Serat yang tinggi dalam jerami membantu mempertahankan kesehatan pencernaan mereka.

Sebagian besar jenis kelinci mengunyah jerami sebagai cara untuk menghindari masalah gigi yang bisa muncul jika gigi mereka terlalu panjang.

Jerami juga membantu mengatur berat badan kelinci, mengurangi risiko obesitas.

Pilihlah jerami yang bersih dan kering, dan pastikan tak ada bahan kimia atau toksin yang berbahaya.

Gantilah jerami secara teratur untuk memastikan kebersihannya dan hindari jenis jerami yang berdebu.

2. Apel

Baca Juga: Mengenal Keragaman Fauna di Pulau Sumatera, Salah Satunya Kelinci

Tahukah kamu? Apel merupakan buah yang lezat dan sehat untuk kelinci.

Kaya akan vitamin C, apel membantu menjaga sistem kekebalan tubuh kelinci.

Selain itu, antioksidan dalam apel membantu melawan radikal bebas dan menjaga kesehatan sel tubuh kelinci.

Pastikan untuk mengupas apel dan menghapus bijinya sebelum memberikannya kepada kelinci.

Pilih apel yang segar dan hindari memberikan terlalu banyak, karena kandungan gula dalam buah bisa menjadi masalah jika diberikan secara berlebihan.

3. Ubi Jalar

Ubi jalar mengandung karotenoid yang bisa diubah menjadi vitamin A dalam tubuh kelinci.

Vitamin A sangat penting untuk kesehatan mata dan sistem kekebalan tubuh.

Selain itu, serat dalam ubi jalar membantu menjaga kesehatan pencernaan dan mencegah masalah seperti obstruksi usus.

Meski dikenal sebagai hewan yang suka makan wortel, ternyata wortel bukanlah makanan kesukaan kelinci.

Demikianlah informasi tentang makanan kesukaan kelinci yang ternyata bukan wortel, Kids.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.