Find Us On Social Media :

5 Manfaat Kearifan Lokal bagi Masyarakat serta Ciri-cirinya, Apa Saja?

Kearifan lokal dipahami sebagai suatu pendangan hidup masyarakat tertentu mengenai lingkungan tempat tinggal.

GridKids.id - Apa saja manfaat kearifan lokal bagi masyarakat serta ciri-cirinya, Kids?

Kearifan lokal dipahami sebagai suatu pendangan hidup masyarakat tertentu mengenai lingkungan tempat tinggal.

Bersumber dari gramedia.com, kearifan lokal adalah pandangan hidup suatu masyarakat di wilayah tertentu mengenai lingkungan alam tempat mereka tinggal.

Kearifan budaya lokal berperan penting dalam mempertahankan identitas suatu komunitas.

Nilai-nilai, tradisi, bahasa, dan praktik budaya lokal menciptakan jati diri yang kuat bagi mereka yang mewarisi dan mengamalkannya.

Nah, contoh kearifan lokal di Indonesia adalah subak, lompat batu hingga bersih deso, ya.

Tahukah kamu? Kearifan budaya lokal menyimpan sejarah, cerita, dan praktik kuno yang memungkinkan penghormatan terhadap masa lalu.

Seni, musik, cerita rakyat, dan praktik tradisional membantu menjaga kekayaan budaya yang bisa hilang jika enggak dilestarikan.

Di Indonesia, kearifan lokal dibagi menjadi dua jenis, yakni kearifan lokal yang enggak berwujud dan berwujud nyata.

Kearifan lokal enggak berwujud atau intangible adalah jenis kearifan lokal yang enggak bisa dilihat secara nyata namun bisa didengar.

Nah, contoh kearifan lokal enggak berwujud adalah nyanyian, pantun, dan cerita yang mengandung pelajaran hidup.

Baca Juga: 8 Kelebihan dan Kekurangan Kearifan Budaya Lokal serta Contohnya