4. Ketidaksetujuan Politik
Perbedaan pandangan politik dan ketidaksetujuan terhadap kebijakan pemerintah bisa menjadi sumber konflik sosial.
Protes, demonstrasi, dan perbedaan ideologi politik bisa menciptakan ketegangan yang memicu konflik dalam masyarakat.
5. Ketidaksetaraan Gender
Ketidaksetaraan gender adalah faktor lain yang bisa menyebabkan konflik sosial.
Diskriminasi terhadap perempuan, kekerasan berbasis gender, dan ketidaksetaraan dalam kesempatan ekonomi sering kali menjadi pemicu konflik di berbagai lapisan masyarakat.
6. Ketidakpastian Ekonomi
Kondisi ekonomi yang enggak stabil, seperti inflasi tinggi, pengangguran massal, atau ketidakpastian ekonomi global, bisa menciptakan kecemasan dan frustrasi di masyarakat.
Ketidakpuasan terhadap kondisi ekonomi bisa menjadi pemicu bagi protes dan konflik.
Sekarang sudah tahu ya, Kids, apa saja faktor penyebab terjadinya konflik sosial di masyarakat.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.