Ini memberikan efek domino positif pada populasi hewan lain dan membantu menjaga keseimbangan rantai makanan secara keseluruhan.
4. Indikator Kesehatan Lingkungan
Kehadiran burung hantu bisaberfungsi sebagai indikator kesehatan lingkungan.
Kondisi alam yang baik dan keseimbangan ekosistem bisa menciptakan lingkungan yang mendukung keberadaan burung hantu.
Maka dari itu, penelitian tentang populasi burung hantu bisa memberikan wawasan tentang kesehatan ekosistem lokal dan perubahan yang mungkin terjadi dalam lingkungan tersebut.
5. Kontrol Penyakit
Hewan pengerat sering menjadi pembawa penyakit yang bisa ditularkan kepada manusia dan hewan lainnya.
Dengan memangsa hewan pengerat, burung hantu membantu mengendalikan penyebaran penyakit yang bisa merugikan kesehatan manusia dan hewan.
Sekarang sudah tahu ya, Kids, apa saja peran burung hantu bagi ekosistem dan rantai makanan.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.