Find Us On Social Media :

Ilmuwan Ungkap Kehidupan di Laut Dalam, Bagian Laut yang Tak Tersentuh Sinar Matahari

Laut dalam masih menyimpan banyak sekali misteri. Kenapa laut dalam begitu misterius, ya?

GridKids.id - Bumi kita memiliki luas wilayah perairan yang mendominasi, lo.

Namun, hingga saat ini lautan yang ada di dunia masih banyak yang misterius dan belum terjangkau manusia.

Pemetaan laut masih menjadi pekerjaan yang sangat besar dan mungkin enggak akan bisa dilakukan dalam waktu dekat atau cepat.

Dilansir dari laman kompas.com, menurut Alex Rogers dari Universitas Oxford mencoba memahami seperti apa bentuk dasar laut yang memengaruhi terjadinya arus laut dan seperti apa kehidupan laut yang ada di sana.

Ketika kita belajar mengetahui gambaran tentang lautan di Bumi, manusia akan belajar mengantisipasi bahasa seismik yang penting untuk menjaga keberlangsungan manusia.

Bagian laut dalam masih jadi misteri dan menunggu waktu kapan bisa terungkap fakta-faktanya.

Tahukah kamu apa saja yang ditemukan di lautan dalam di planet Bumi ini?

Laut dalam merupakan lingkungan ekstrem untuk makhluk hidup bisa bertahan di sana.

Laut dalam punya tekanan luar biasa yang punya potensi mengancam kehidupan makhluk hidup.

Kehidupan laut dalam ditemukan pertama kali ditemukan pada 1948 oleh para ilmuwan.

Seperti apakah kehidupan yang ditemukan para ilmuwan di lautan dalam?

Baca Juga: Kenapa Laut Dalam Berbahaya bagi Manusia? #AkuBacaAkuTahu