Find Us On Social Media :

Tips Sederhana Merawat Sendok Kayu Agar Tak Cepat Rusak, Apa Saja?

Sendok berbahan dasar kayu bisa menjadi awet jika dirawat dengan benar.

GridKids.id - Kids, sendok kayu adalah alat makan yang ramah lingkungan.

Alat makan kni juga bisa menjadi pilihan yang tahan lama jika dirawat dengan baik.

Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian melihat cara merawat sendok kayu, ya.

Lantas, bagaimana caranya? Yuk, kita simak satu per satu!

Cara Merawat Sendok Kayu

1. Cuci dengan Lembut

Hindari mencuci sendok kayu menggunakan air panas atau deterjen yang keras.

Cuci sendok dengan tangan menggunakan air hangat dan sabun lembut.

Pastikan untuk segera membersihkan setelah digunakan, terutama setelah kontak dengan makanan berminyak atau berwarna.

2. Hindari Perendaman Lama

Jangan merendam sendok kayu dalam air untuk waktu yang lama.

Baca Juga: Perhatikan, Ini 5 Hal yang Tak Boleh Dilakukan saat Mencuci Piring