Find Us On Social Media :

Macam-Macam Ekosistem dan Anggotanya, Materi IPAS Kelas 3 SD

Ada berbagai macam ekosistem dalam lingkungan hidup di Bumi, apa saja contoh dan anggotanya?

GridKids.id - Halo, Kids, kali ini kamu masih akan membahas tentang artikel Belajar dari Rumah (BDR) Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS) Kelas 3 SD.

Ekosistem adalah kesatuan fungsional antara komponen biotik (makhluk hidup) dan komponen abiotik (komponen tak hidup atau lingkungan) yang saling berinteraksi satu sama lain.

Kedua komponen ini saling berinteraksi dan saling mempengaruhi dalam bentuk hubungan timbal balik antara satu dengan yang lain.

Umumnya ada tiga tipe ekosistem yaitu ekosistem air, ekosistem darat, dan ekosistem buatan.

Ekosistem air atau akuatik terbagi menjadi beberapa, di antaranya ekosistem air tawar, ekosistem air laut, ekosistem estuary, ekosistem pantai, ekosistem sungai, ekosistem terumbu karang, ekosistem laut dalam, ekosistem lamun.

Ekosistem darat atau terestrial terbagi menjadi beberapa jenis yaitu tundra, karst, hutan hujan tropis, hutan gugur, taiga, sabana, padang rumput, gurun.

Ekosistem buatan sawah, bendungan, hutan tanaman produksi, sawah tadah hujan, sawah irigasi, perkebunan sawit, ekosistem pemukiman, dan ekosistem ruang angkasa.

Yuk, simak bersama penjelasan macam-macam ekosistem yang perlu kamu ketahui.

Macam-Macam Ekosistem dan Anggotanya

1. Ekosistem Sawah

Ekosistem lahan basah buatan yang sangat berguna karena digunakan untuk menghasilkan bahan pangan.

Baca Juga: 5 Faktor Lingkungan yang Mendukung Pertumbuhan Terumbu Karang, Apa Saja?

Anggota: tumbuhan, serangga, burung, keong, katak, ula, juga keong.

2. Ekosistem Danau

Ekosistem air tawar yang dikelilingi daratan dengan proses pembentukan alami.

Anggota: Ikan, alga, udang, ular air, alder, teratai, ganggang, enceng gondok.

3. Ekosistem Hutan

Lanskap yang didominasi pepohonan terdiri dari komunitas tumbuhan, hewan, dan mikroba.

Anggota: tanah, air, batu, sinar matahari, oksigen, karbon dioksida, kelembapan, suhu, curah hujan, dan mineral.

4. Ekosistem Gurun

Ekosistem yang punya suhu ekstrem dengan curah hujan yang sangat rendah.

Anggota: udara, cahaya matahari, tanah, pasir, suhu, kelembapan, unta, semut, ular, kadal, hingga kalajengking.

5. Ekosistem Padang Rumput

Baca Juga: 4 Padang Rumput Savana Terindah di Dunia, Salah Satunya Ada di Indonesia

Ekosistem di mana rumput tumbuh di lahan yang sangat luas dengan curah hujan rendah.

Anggota: stepa, sabana, prairi, tundra, organisme autotrof, pepohonan, rumput, jamur, dan bakteri pengurai.

6. Ekosistem Laut

Ekosistem bahari yang jadi ekosistem yang terdapat di perairan laut, terdiri dari ekosistem perairan dalam, ekosistem pantai pasir dangkal, dan ekosistem pasang surut.

Anggota: ekosistem estuari, ekosistem laut dalam, ekosistem pantai batu, ekosistem pantai pasir, ekosistem terumbu karang.

Pertanyaan:
Apa saja contoh ekosistem akuatik atau ekosistem air?
Petunjuk, cek lagi halaman 1.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.