Find Us On Social Media :

Berbentuk Menyerupai Bulan Sabit, Apa Fungsi Lunula pada Kuku?

Kuku adalah bagian tubuh yang terbentuk dari zat tanduk serta biasanya melekat pada ujung jari tangan dan kaki.

GridKids.id - Kuku merupakan salah satu bagian tubuh yang memiliki keunikan.

Nah, dengan memperhatikan bentuk dan warna kuku, kita bisa mengecek kondisi kesehatan tubuh, lo.

Selain itu, kuku termasuk bagian tubuh yang bisa terus tumbuh sepanjang waktu.

Kuku adalah bagian tubuh yang terbentuk dari zat tanduk serta biasanya melekat pada ujung jari tangan dan kaki.

Apakah kamu pernah mendengar istilah lunula pada kuku, Kids?

Secara etimologis, istilah lunula berasal dari bahasa Latin, yakni lunulae yang memiliki arti bulan kecil.

Penamaan ini ternyata merujuk pada bentuk lunula kuku yang menyerupai bulan sabit kecil pada jari, ya.

Lunula merupakan bagian lempeng kuku yang berwarna putih berbentuk bulan sabit yang sering tertutup oleh kulit.

Diketahui bahwa lunula kuku terbuat dari lapisan tebal epitel di atas jaringan di bawah kuku atau matriks kuku, Kids.

Tahukah kamu? Fungsi dari matriks kuku adalah jadi tempat tumbuhnya kuku.

Bersumber dari lama Medical News Today, matriks kuku membuat sel-sel kuku baru yang kemudian akan mendorong dan keluar dari kulit untuk menjadi kuku yang baru.

Menariknya, lunula selalu berapa pada tempatnya dan enggak berpindah tempat meski ujung kuku terus tumbuh.