Find Us On Social Media :

Sejak Kapan Plastik Ditemukan? #AkuBacaAkuTahu

Plastik telah ditemukan sejak 1896.

GridKids.id - Kids, plastik adalah bahan serbaguna yang banyak ditemui di sekitar kita.

Ada banyak benda yang terbuat dari plastik dan memiliki fungsinya masing-masing.

Plastik sendiri adalah bahan buatan yang bukan merupakan benda alami.

Lantas, sejak kapan plastik ditemukan? Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian melihat sejarah penemuan plastik.

Yuk, langsung saja kita simak bagaimana plastik ditemukan!

Sejarah Penemuan Plastik

Plastik pertama yang berhasil diciptakan adalah celluloid, yang ditemukan oleh Alexander Parkes pada tahun 1869.

Celluloid diproduksi dari selulosa dan dapat diubah menjadi berbagai bentuk.

Keberhasilan ini memberikan dorongan besar pada pengembangan bahan sintetis.

Zaman Plastik Sintetis

Pada 1907, Leo Baekeland menciptakan bakelite pada tahun menjadi plastik pertama yang dihasilkan melalui proses kimia.

Baca Juga: Kenapa Sampah Plastik Berbahaya bagi Lingkungan? #AkuBacaAkuTahu