Find Us On Social Media :

Cara Penggunaan Preposition To, From, Of, dan For dalam Bahasa Inggris

Cara penggunaan preposition to, from, of, and for dalam bahasa Inggris.

GridKids.id - Dalam percakapan maupun kalimat bahasa Inggris, terdapat preposisi. Apa itu?

Preposisi merupakan jenis kata yang ditulis di depan sebelum menuliskan kata benda, kerja, kata keterangan, dan jenis kata lainnya.

Sesuai dengan namanya, preposisi merupakan kata depan yang posisinya selalu berada di depan.

Salah satunya yang akan kita bahas kali ini adalah preposition to, from, of, and for dalam bahasa Inggris. 

Kata-kata tersebut bisa saja memiliki makna yang berbeda bila kita tak menggunakannya dengan tepat, Kids.

Untuk itu, perlu memahami fungsinya masing-masing preosisi tersebut sesuai dengan konteks kalimatnya.

Simak penjelasannya berikut ini!

Preposition to, from, of, and for

To

“To” bisa menjadi preposisi untuk menunjukkan destinasi atau arah, penerima tindakan, waktu, angka perkiraan, dan sebagai to-infinitive:

- Destinasi: “To” yang menunjukkan destinasi atau arah maknanya “ke”. Contoh: I went to the school yesterday. / Aku pergi ke sekolah kemarin.

Baca Juga: 8 Contoh Preposition of Movement dalam Bahasa Inggris dan Artinya