Pada zaman dahulu, rahasia kesaktian dan kesehatan para pendekar dan petinggi kerajaan berasal dari latihan serta bantuan dari ramuan herbal atau jamu.
Namun, seiring perkembangannya tradisi minum jamu sempat mengalami penurunan, yaitu pada saat ilmu modern masuk ke Indonesia.
Sekitar tahun 1940-an pada masa penjajahan Jepang, tradisi minum jamu kembali populer, lo.
Ini dikarenakan telah dibentuknya Komite Jamu Indonesia. Maka dari itu kepercayaan khasiat jamu kembali meningkat, ya.
Seiring berjalannya waktu, penjualan jamu menyesuaikan dengan teknologi, yakni dikemas dalam bentuk bubuk instan, pil, atau tablet.
Pada era tahun 1974 hingga 1990 ramai diadaikan pembinaan-pembinan dan pemerian bantuan dari pemerintah bagi pelaku industri untuk meningkatkan produksi kamu,
Pengolahan jamu berdasarkan ilmu yang diajarkan turun-temurun, masyarakat Indonesia menggunakan jamu sebagai minuman kesehatan.
Kini, semakin sedikit anak muda yang ingin belajar membuat jamu ya, Kids.
Maka dari itu, minuman berkhasiat khas Indonesia ini merupakan warisan nenek moyang yang harus dijaga sampai kapan pun.
Sekarang sudah tahu ya, Kids, sejak kapan jamu dikonsumsi masyarakat Indonesia.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.