Find Us On Social Media :

Asal Jangan Berlebihan, Ini 5 Manfaat Bermain Video Game untuk Anak

Bermain video game bisa memberikan beberapa dampak positif untuk kesehatan.

GridKids.id - Kids, video game adalah salah satu bentuk kemajuan teknologi di dunia.

Ada banyak jenis video game yang bisa dimainkan dengan berbagai perangkat komputer saat ini.

Video game juga dapat dimainkan oleh semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga dewasa.

Namun, bermain video game dinilai memiliki dampak buruk jika dimainkan terus-menerus.

Akan tetapi, hal tersebut tak selamanya benar. Faktanya, bermain video game bisa membawa dampak positif, lo.

Nah, kali ini GridKids akan menyajikan sederet manfaat bermain video game, ya!

Lantas, apa saja manfaatnya? Yuk, kita simak satu per satu!

5 Manfaat Bermain Video Game

1. Meningkatkan Kemampuan Berbahasa Inggris

Banyak video game menggunakan bahasa Inggris dalam permainannya.

Sehingga bermain video game dapat membantu memperkaya kosakata dan pemahaman bahasa Inggris.

Baca Juga: Cow Play Cow Moo Resmi Membuka Cabang Pertamanya di Indonesia, Ada Beragam Game Seru