GridKids.id - Kids, apakah kamu punya anjing peliharaan?
Ya, anjing adalah hewan yang lucu dan terkenal setia kepada pemiliknya.
Mereka suka bermain, menggonggong, dan menggigit tulang.
Tapi tahukah kamu bahwa anjing juga bisa merasakan perasaan seperti manusia?
Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian mencari tahu jawabannya, ya.
Yuk, langsung saja kita cari tahu jawabannya bersama-sama!
Apakah Anjing Bisa Merasa Sedih?
Dilansir dari kompas.com, ya, anjing bisa merasakan bahagia, marah, cinta, bosan, dan juga sedih.
Anjing bisa merasa sedih karena banyak alasan yang sama seperti kita, seperti rasa sakit, kesepian, kehilangan, dan kesedihan.
Misalnya, jika anjingmu sakit atau terluka, dia mungkin akan merasa enggak nyaman dan tak bersemangat.
Atau jika anjingmu ditinggal sendirian di rumah terlalu lama, dia mungkin akan merasa kesepian dan bosan.
Baca Juga: Sama Seperti Manusia, 5 Hewan Ini Punya Perasaan Sedih Saat Kehilangan