GridKids.id - Kids, kita akan mempelajari tentang literasi finansial dalam buku IPS kelas 9 SMP.
Literasi sesungguhnya tidak hanya berkaitan dengan aktivitas membaca dan menulis saja, namun mencakup juga kemampuan dalam memahami berbagai aspek kehidupan.
Seseorang yang memiliki kemampuan literasi adalah seseorang yang dapat mengolah dengan baik berbagai jenis informasi saat menjalani kehidupannya sehari-hari.
Oleh karenanya, kemampuan literasi sangat penting dikembangkan untuk dapat mendorong kecakapan hidup.
Apa itu literasi finansial?
Literasi finansial adalah kemampuan dalam memahami dan menerapkan pengetahuan mengenai pengelolaan keuangan dalam kehidupan sehari-hari.
Sebelumnya terdapat pandangan umum yang keliru di masyarakat yang memandang jika kemampuan mengelola keuangan hanya diperlukan oleh orang kaya atau orang yang memiliki uang yang banyak.
Padahal, literasi keuangan diperlukan oleh siapa saja, terlebih bagi orang yang memiliki keterbatasan penghasilan, lo.
Hal ini untuk dapat mengatur pengelolaan keuangannya menjadi efektif dan efisien.
Mengapa literasi finansial penting?
Literasi finansial penting untuk membekali diri dalam membuat keputusan yang efektif dan agar dapat meningkatkan kesejahteraan finansial baik individu dan sosial dan berpartisipasi dalam lingkungan masyarakat.
Baca Juga: Apa itu Literasi Visual dan Bagaimana Cara Penggunaanya dalam Pembelajaran?
Aspek literasi finansial
Beberapa aspek literasi finansial yang penting meliputi:
1. Pemahaman tentang anggaran