GridKids.id - Kucing peliharaan sering memperlihatkan perilakunya yang kadang dianggap aneh oleh pemilik.
Salah satunya adalah perilaku kucing yang suka menggoyangkan bokongnya sebelum menerkam.
Hal ini merupakan perilaku saat kucing berjongkok, dan menggoyangkan bokongnya terlebih dahulu sebelum menerkam mangsanya.
Perilaku ini umumnya ditunjukkan saat kamu mengajaknya bermain dengan mainan mangsa, atau terjadi ketika kucing menerkam kakimu.
Lalu, kenapa kucing suka menggoyangkan bokongnya sebelum menerkam?
Walau belum ada penelitian secara formal tentang perilaku kucing yang satu ini, ada beberapa gagasan tentang alasan kucing menggoyangkan bokongnya saat menerkam.
Menggoyangkan bokong dapat membantu menekan kaki belakang ke tanah untuk memberikan tambahan gesekan untuk mendorong kucing ke depan saat menerkam.
Hal tersebut juga memiliki peran sensorik untuk mempersiapkan penglihatan, proproioception, dan otot untuk perintah saraf cepat untuk menerkam.
Menggoyangkan pantat juga bisa menjadi pemanasan yang sedikit meregangkan otot dan membantunya dalam menerkam.
Tak hanya kucing peliharaan saja yang melakukan perilaku ini. Kucing liar seperti harimau, singa, dan jaguar pun akan menggoyangkan bokongnya sebelum ingin menerkam.
Ada tiga teori mengapa kucing menggoyangkan pantatnya sebelum menerkam. Apa saja itu?
Baca Juga: Sering Diberikan Pemilik, Bolehkah Kucing Makan Roti?
Alasan Kucing Menggoyangkan Bokongnya Sebelum Menerkam
1. Pemanasan
Goyangan bokong menjadi pemanasan yang dapat membantu kucing untuk mempersiapkan ototnya untuk lompatan besar.
Menerkam merupakan gerakan yang menghabiskan banyak energi. Goyangan dapat membantu melenturkan otot kaki belakangnya untuk mengurangi risiko cedera.
2. Menyesuaikan keseimbangan
Ketika kucing ingin menerkam, mereka akan mendorong dirinya menggunakan kedua kaki belakangnya secara bersamaan.
Dengan menggoyangkan bokong, dapat memberikan mereka kesempatan untuk memeriksa keseimbangan untuk memastikan terkamannya akurat.
Hewan berbulu yang satu ini hanya memiliki satu kesempatan untuk menangkap mangsanya.
Sehingga, persiapan sangat penting untuk dapat menangkap pada serangan pertamanya.
3. Memeriksa kestabilan tanah
Ketika kucing bergoyang, mereka menggerakkan kaki belakangnya yang bantu mereka untuk memeriksa apakah di bawahnya kokoh dan stabil untuk melompat.
Baca Juga: 5 Masalah Kulit yang Sering Dialami Kucing, Salah Satunya Jamur
Bila permukaan tanah tak rata, lunak, atau licin, kucing tak bisa menerkam dengan baik dan bisa melukai dirinya sendiri.
Sehingga, goyangan yang cepat memberikan kucing kesempatan untuk menyesuaikan pijakan dan mendapatkan traksi yang lebih baik untuk lepas landas.
Nah, itu dia sejumlah alasan mengapa kucing menggoyangkan bokongnya saat ingin menerkam.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.