GridKids.id - Kids, Microsoft Word adalah salah satu aplikasi pengolah kata yang umum digunakan.
Salah satu fitur penting dalam pengolahan kata adalah kemampuan untuk menyertakan catatan kaki atau footnote.
Footnote adalah fitur yang berguna untuk memberikan informasi tambahan dalam teks.
Nah, kali ini GridKids akan menyajikan cara membuat footnote di Microsoft Word, ya.
Yuk, langsung saja kita simak bagaimana cara membuatnya!
Cara Membuat Footnote di Microsoft Word
1. Buka Dokumen Word
Langkah pertama adalah membuka dokumen Word yang akan diberi footnote.
Pastikan kamu sudah memiliki dokumen yang sedang diedit atau buat dokumen baru sesuai kebutuhan.
2. Tentukan Tempat Footnote
Sekarang, arahkan kursor ke tempat di dokumen di mana kamu ingin menambahkan footnote.
Baca Juga: Mudah Dilakukan, Begini Cara Menghitung Rumus Perkalian di Microsoft Word