GridKids.id - Yodium adalah mineral penting yang diperlukan oleh tubuh untuk fungsi tiroid yang sehat dan metabolisme yang normal.
Yodium berperan penting bagi tubuh karena digunakan untuk membuat hormon tiroid.
Hormon tiroid adalah hormon yang berperan dalam mengendalikan metabolisme dan berbagai fungsi tubuh lainnya.
Perlu diketahui bahwa tubuh enggak bisa menghasilkan yodium sendiri sehingga asupannya diperoleh dari makanan.
Salah satu sumber yodium yang mudah ditemukan adalah garam beryodium.
Selain itu, rumput laut, telur, makanan laut, dan produk olahan susu juga mengandung yodium, ya.
Kekurangan yodium bisa menyebabkan berbagai dampak negatif pada tubuh.
Yuk, simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa yang terjadi jika tubuh kekurangan yodium, Kids!
Masalah Kesehatan Akibat Tubuh Kekurangan Yodium
1. Pembengkakan Kelenjar Tiroid (Gondok)
Kekurangan yodium bisa menyebabkan pembengkakan kelenjar tiroid yang disebut gondok.
Baca Juga: Penuhi Asupan Yodium Harian, Ketahui 5 Khasiat Mengonsumsi Udang bagi Tubuh