Find Us On Social Media :

Kenapa Kita Harus Punya Kebiasaan Mencuci Tangan Sebelum Makan?

Kebiasaan cuci tangan adalah kebiasaan baik untuk menjaga tubuh jadi risiko paparan kuman dan bakteri.

Kenapa Mencuci Tangan Bisa Bantu Mencegah Infeksi?

1. Kita sering menyentuh mata, hidung, dan mulut kita tanpa sadar.

Nah, kuman bisa masuk ke dalam tubuh kita lewat mata, hidung, dan mulut dan menyebabkan kita jadi terserang penyakit.

2. Tangan yang kotor sangat banyak kuman di dalamnya, hal ini akan menyebabkan kontaminasi pada makanan dan minuman yang kamu buat dan santap.

Ada beberapa kuman yang berkembang biak dalam makanan atau minuman dalam kondisi tertentu, hal ini bisa memicu penyakit dan gangguan kesehatan.

3. Kuman yang ada dalam tangan kotor bisa berpindah ke benda atau tempat lain, seperti tombol lift, pegangan tangga, gagang pintu, ponsel, bolpoin, dan masih banyak lagi.

Penyebaran kuman dan bakteri ini bisa dikurangi risikonya jika kita punya kebiasaan untuk rutin cuci tangan dan membersihkan diri setiap kali kita akan memulai dan selesai beraktivitas, Kids.

Beberapa tahun ke belakang, pandemi COVID-19 mengingatkan kita untuk terus menjaga kebersihan tangan dan tubuh kita.

Tentu kamu enggak mau kan kita terkunkung lagi sampai waktu yang enggak bisa ditentukan seperti era pandemi COVID-19 waktu itu?

Jadi, jangan malas cuci tanganmu setiap kali kamu akan makan atau minum, ya!

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.