GridKids.id - Amsterdam merupakan ibu kota Belanda dan termasuk salah satu kota dengan budaya dan pesona yang unik.
Tak hanya itu saja, Amserdam juga jadi kota terbesar, pusat ekonomi, budaya, dan pelabuhan terbesar di Belanda.
Bahkan ada banyak perusahaan besar yang berlokasi di Amsterdam ya, Kids.
Belanda merupakan negara yang terletak di Eropa barat dengan luar wilayah mencapai 41.543 kilometer persegi.
Belanda berbatasan dengan Belgia di bagian selatan, Laut Utara di bagian utara dan barat serta negara Jerman di bagian timur.
Tahukah kamu? Amsterdam dibangun di sekitar Sungai Amstel.
Nah, Sungai Amstel ini yang melatarbelakangi pemberian nama pada Kota Amsterdam yakni singkatan dari 'Amstelredamme' yang berarti bendungan di Sungai Amstel.
Bahasa resmi yang digunakan di Amsterdam adalah Bahasa Belanda, tetapi sebagian besar penduduknya juga fasih berbicara bahasa Inggris.
Amsterdam didirikan pada abad ke-12 sebagai pemukiman nelayan kecil di tepi Sungai Amstel.
Kota ini menjadi pusat perdagangan yang penting selama Abad Keemasan Belanda (abad ke-17) di mana ekonomi dan seni berkembang pesat.
Pada artikel ini GridKids akan mencari tahu apa saja fakta menarik Amsterdam sebagai ibu kota Belanda, yuk, kita cari tahu sama-sama, ya!
Baca Juga: Selain Dutch dan Holland, Ini Alasan Belanda Disebut Netherlands #AkuBacaAkuTahu
Fakta Menarik Amsterdam, Ibu Kota Belanda
1. Penduduk Amsterdam dikenal dengan sebutan "Amsterdammer".
2. Dijuluki sebagai kota sejuta sepeda karena sebagian besar warga Amsterdam mengendarai sepeda untuk kegiatan sehari-hari.
3. Pengendara sepeda di Amsterdam mendapat perlakukan khusus dari pengendara mobil maupun motor.
4. Kota Amsterdam termasuk kota pesisir di Belanda yang memiliki titik terendah di bawah permukaan laut sehingga rentan banjir.
5. Terdapat sekitar 165 kanal di Amsterdam yang berfungsi sebagai jalur transportasi air dan jadi ciri khas kota.
6. Amsterdam dibangun dari 11 juta tiang dikarenakan secara geografis lokasi kota ini berada di bawah permukaan laut.
7. Misalnya, stasiun kereta Amsterdam Centraal membutuhkan 9.000 tiang sedangkan untuk rumah biasa membutuhkan 10 tiang.
8. Amsterdam adalah surga bagi para pencinta seni dan budaya yang memiliki lebih dari 50 museum yang menampilkan berbagai koleksi seni, sejarah, dan budaya.
9. Ada museum-museum terkenal di Amsterdam, seperti Rijksmuseum, Van Gogh Museum, dan Anne Frank House yang menampilkan berbagai karya seni dan sejarah penting.
10. Banyak bangunan di Amsterdam, terutama di pusat kota, cenderung miring atau condong.
11. Alasan banyak bangunan miring di kota ini dikarenakan fondasi bangunan yang dibangun di atas tanah gambut dan pasir.
12. Amsterdam memiliki salah satu hutan terapung terbesar di dunia, dikenal dengan nama Hutan Terapung Amsterdam atau Amsterdamse Bos.
13. Pembuatan hutan terapung ini terinspirasi oleh karya seni yang berjudul "In Search of Habitus" oleh seniman Jorge Bakker.
14. Sebagian besar pusat kota Amsterdam adalah tanah yang dikeringkan dan direklamasi dari perairan.
15. Amsterdam dikenal sebagai Venice of the North (Venice-nya Utara) karena sistem kanalnya yang luas dan rumit.
Nah, demikianlah informasi tentang fakta menarik Kota Amsterdam, ibu kota Belanda ya, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.