GridKids.id - Kids, ilmu ekonomi adalah salah satu disiplin ilmu yang dipelajari manusia sejak dulu.
Ilmu ini mempelajari bagaimana manusia mengalokasikan sumber daya terbatas untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan.
Dalam kehidupan sehari-hari, ilmu ekonomi memiliki berbagai manfaat untuk manusia.
Nah, kali ini GridKids akan menyajikan beberapa manfaat ilmu ekonomi untuk manusia, ya.
Yuk, langsung saja kita simak apa saja mamfaatnya!
Manfaat Ilmu Ekonomi untuk Manusia
1. Panduan Pengambilan Keputusan
Ilmu ekonomi memberikan pedoman yang berharga dalam pengambilan keputusan pribadi dan bisnis.
Konsep seperti biaya kesempatan, utilitas, dan analisis margin membantu individu dan organisasi untuk memilih alternatif yang paling menguntungkan.
2. Pengelolaan Sumber Daya
Ilmu ekonomi membantu dalam manajemen sumber daya.
Baca Juga: 3 Konsep Ketenagakerjaan dan Hubungannya, Materi Ekonomi Kelas XI SMA