Find Us On Social Media :

Tak hanya Nektar Bunga, Ini 4 Makanan yang Paling Disukai Kupu-Kupu

Kupu-kupu adalah serangga yang termasuk dalam ordo Lepidoptera dan subordo Rhopalocera.

Getah pohon mengandung gula yang tinggi serta kaya akan mineral, garam, nitrogen, dan asam amino.

Kupu-kupu mengandalkan burung atau serangga untuk menerobos kulit pohon yang keras.

Getah pohon yang disukai kupu-kupu ialah pohon willow atau dedalu, maple, dan ek.

4. Nektar Sayuran

Beberapa sayuran ternyata memiliki nektar yang disukai kupu-kupu, Kids.

Sayuran yang memiliki nektar di dalam antaranya adalah zukini, labu, dan lobak.

5. Lumpur

Menariknya, kupu-kupu juga suka minum genangan lumpur, lo.

Hal ini dikarenakan dalam genangan lumpur tersebut terdapat sumber nutrisi penting bagi kupu-kupu.

Nutrisi tersebut diperlukan kupu-kupu untuk menjaga kesehatan dan membantu mengembalikan nutrisi yang hilang setelah proses reproduksi.

Demikianlah informasi tentang apa saja makanan yang paling disukai kupu-kupu dan ternyata bukan hanya nektar bunga.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.