Find Us On Social Media :

Mengenal Akar Tunggang pada Tumbuhan: Pengertian, Peran dan Contoh

Akar tunggang adalah jenis akar utama yang tumbuh langsung dari embrio tumbuhan.

GridKids.id - Kids, apa saja yang kalian ketahui tentang akar tunggang?

Ada berbagai jenis akar yang ditemukan pada tumbuhan, salah satunya akar tunggang.

Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian belajar tentang akar tunggang pada tumbuhan, ya.

Yuk, langsung saja kita simak pembahasan tentang akar tunggang!

Apa Itu Akar Tunggang?

Akar tunggang adalah jenis akar utama yang tumbuh langsung dari embrio tumbuhan.

Akar ini tumbuh ke dalam tanah dengan arah yang vertikal dan menembus lapisan tanah yang lebih dalam.

Akar tunggang memiliki beberapa karakteristik khas, seperti pertumbuhan yang kuat ke bawah dan kurangnya cabang-cabang di permulaan perkembangannya.

Peran Akar Tunggang

1. Penyediaan Air dan Nutrisi

Salah satu peran utama akar tunggang adalah menjangkau lapisan tanah untuk mengakses air dan nutrisi.

Baca Juga: Kaya Serat dan Mengenyangkan, Benarkah Tak Boleh Makan Ubi Jalar Berlebihan?