GridKids.id - Kids, apakah kamu pernah mendengar tentang burung rangkong?
Rangkong adalah burung berukuran besar yang ditemukan hidup di Indonesia, lo.
Rangkong juga dikenal dengan nama burung enggang, paruhnya besar dan panjang, ketika terbang sayapnya mengepak dengan suara yang khas.
Beberapa rangkong juga punya casque atau tanduk menonjol di atas paruhnya.
Di Indonesia terdapat 13 jenis spesies burung rangkong yang tiga di antaranya adalah endemik Indonesia.
Tiga spesies rangkong endemik itu adalah Julang Sulawesi (Rhyticeros cassidix), Kangkareng Sulawesi (Rhabdotorrhinus exarhatus), dan Julang Sumba (Rhyticeros everetti).
Rangkong yang termasuk dalam famili Bucerotidae punya kebiasaan unik ketika bersarang di pohon.
Burung rangkong betina akan mengerami telur sembari mengurung diri di pohon yang tertutup lumpur.
Pada lubang itu terdapat lubang kecil untuk makanan yang diberikan oleh rangkong jantannya.
Selama proses pengeraman telur, rangkong betina akan menggugurkan bulunya sendiri supaya telurnya tetap merasa hangat.
Lalu, apa sajakah fakta menarik tentang burung rangkong yang perlu kamu tahu? Simak berbagai faktanya berikut ini.