GridKids.id - Apa saja dampak negatif dari ketimpangan pendapatan yang kamu ketahui, Kids?
Pada artikel ini kita akan mencari tahu dampak negatif ketimpangan pendapatan sesuai dengan materi Ekonomi kelas XI SMA.
Ketimpangan pendapatan memiliki dampak negatif yang luas dan bisa membahayakan masyarakat dari berbagai segi.
Ketimpangan pendapatan adalah fenomena di mana ada perbedaan besar antara pendapatan yang diterima oleh individu atau kelompok masyarakat tertentu.
Fenomena ini menjadi perhatian global karena memiliki dampak negatif yang luas, baik dari segi sosial maupun ekonomi.
Ketimpangan pendapatan juga diartikan sebagai salah satu aspek kemiskinan yang perlu dilihat karena pada dasarnya merupakan ukuran kemiskinan relatif.
Tahukah kamu? Ketimpangan pendapatan bisa terjadi akibat enggak meratanya distribusi pendapatan.
Faktor yang menyebabkan ketimpangan pendapatan adalah rendahnya mobilitas sosial hingga pembangunan antardaerah yang enggak merata.
Sementara metode yang digunakan untuk mengukur ketimpangan pendapatan ada tiga, yaitu koefisien gini, kurva lorenz, dan distribusi ukuran.
Yuk, simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja dampak negatif ketimpangan pendapatan, Kids!
Dampak Negatif Ketimpangan Pendapatan
Baca Juga: 3 Metode untuk Mengukur Ketimpangan Pendapatan, Materi Ekonomi Kelas XI SMA
1. Tingkat Kesehatan yang Rendah
Masyarakat dengan pendapatan rendah cenderung memiliki akses terbatas ke pelayanan kesehatan yang berkualitas.
Hal ini mengakibatkan tingkat kesehatan yang buruk dan peningkatan risiko penyakit.
Mereka mungkin enggak mampu membeli obat-obatan yang diperlukan atau mendapatkan perawatan medis yang tepat waktu.
2. Ketidakstabilan Sosial dan Politik
Perbedaan yang besar dalam pendapatan bisa menciptakan ketidakstabilan sosial dan politik.
Ketegangan dan ketidakpuasan yang timbul dari ketimpangan pendapatan dapat mengarah pada protes, demonstrasi, atau bahkan konflik internal di suatu negara.
Maka dari itu dampak dari ketimpangan ini berpotensi membahayakan stabilitas sosial dan politik.
3. Kemiskinan dan Ketidaksetaraan Sosial
Ketimpangan pendapatan bisa menyebabkan kemiskinan yang lebih tinggi di kalangan kelompok dengan pendapatan rendah.
Baca Juga: 4 Pengertian Ketimpangan Pendapatan Menurut Ahli serta Penyebabnya, Ekonomi Kelas XI SMA
Hal ini menciptakan ketidaksetaraan sosial yang mengarah pada perpecahan dan konflik sosial.
Orang-orang dengan pendapatan rendah mungkin sulit untuk memenuhi kebutuhan dasar seperti makanan, perumahan, pendidikan, dan akses kesehatan yang memadai.
4. Akses Terbatas ke Pendidikan Berkualitas
Ketimpangan pendapatan mempengaruhi akses dan kualitas pendidikan.
Masyarakat dengan pendapatan rendah sering mengalami kesulitan dalam mengakses pendidikan berkualitas karena keterbatasan sumber daya dan biaya.
Diketahui hal ini bisa membatasi peluang perkembangan pribadi dan mobilitas sosial lo, Kids.
5. Pertumbuhan Ekonomi yang Terhambat
Kesenjangan pendapatan bisa menghambat pertumbuhan ekonomi secara keseluruhan.
Distribusi pendapatan yang enggak merata bisa mengurangi daya beli di kalangan masyarakat, menghambat investasi, dan mempengaruhi efisiensi alokasi sumber daya ekonomi.
Nah, itulah informasi tentang dampak negatif dari ketimpangan pendapatan.
Pertanyaan: Apa saja metode yang digunakan untuk mengukur ketimpangan pendapatan? |
Petunjuk: Cek di halaman 1. |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.