Find Us On Social Media :

3 PTN Indonesia yang Membuka Jalur Masuk Tanpa Tes, Mana Saja?

Ada tiga perguruan tinggi negeri di Indonesia yang membuka jalur masuk tanpa tes, alias golden ticket.

3 PTN di Indonesia yang Membuka Jalur Masuk Golden Ticket

1. Universitas Airlangga (Unair)

Unair adalah salah satu PTN yang memiliki jalur masuk tanpa tes atau golden ticket.

Bahkan, kampus ini membuka jalur masuk golden ticket setiap tahunnya.

Contohnya pada tahun 2023 ini, Unair membuka pendaftaran bagi siswa yang memiliki prestasi luar biasa secara akademik dan non akademik.

2. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)

Selain Uniar, ITS juga memiliki jalur masuk tanpa tes, lo.

Untuk ITS, golden ticket dibuka untuk Fakultas Desain Kreatif dan Bisnis Digital program studi Desain Produk.

Jalur golden ticket juga ditujukan bagi siswa yang memilih kedua PTN tersebut pada pilihan pertama jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP).

3. Institut Pertanian Bogor atau IPB University

IPB telah memberikan golden ticket tahun 2024 bagi finalis dan juara Olimpiade Sains Nasional atau OSN.

Baca Juga: Persiapan Beasiswa Pendidikan, Ini 7 Tips Memperoleh Skor IELTS Tinggi