Find Us On Social Media :

Benarkah Bintang Laut Tak Memiliki Otak? #AkuBacAkuTahu

Bintang laut adalah salah satu jenis makhluk hidup yang tak memiliki otak.

Beberapa bintang laut memiliki lengan yang panjang dan ramping, sementara yang lain memiliki lengan yang pendek dan gemuk.

Habitat dan Persebaran

Bintang laut dapat ditemukan di berbagai habitat laut, termasuk pantai berbatu, terumbu karang, hingga dasar laut yang dalam.

Beberapa spesies hidup di zona pasang surut, sementara yang lain mendiami laut dalam yang lebih dalam.

Mereka tersebar luas di semua samudra di dunia, dari Arktik hingga Antartika.

Bintang Laut Tak Memiliki Otak

Dilansir dari kompas.com, bintang laut adalah jenis makhluk hidup yang tak memiliki otak.

Meski tak memiliki otak, bintang laut memiliki serangkaian pleksus saraf atau jaringan saraf.

Jaringan saraf ini bekerja seperti otak mini yang saling berhubungan.

Bagian ini berguna untuk yang menggerakkan berbagai bagian tubuh saat berkomunikasi satu sama lain.

Selain itu, bintang laut memiliki cincin saraf pusat yang mengelilingi tubuh tengah dan saraf bercabang yang menembus jaringan.

Baca Juga: 5 Faktor yang Memengaruhi Pembuatan Garam serta Penjelasannya, Apa Saja?