Find Us On Social Media :

25 Contoh Gaya Gravitasi dan Pengertiannya dalam Kehidupan Sehari-hari

Buah jatuh ke tanah karena adanya gaya gravitasi.

GridKids.id - Dalam kehidupan kita sehari-hari kita akan menemukan gaya gravitasi.

Gaya gravitasi adalah daya tarik yang dimiliki oleh semua benda dengan massa terhadap benda-benda lain di sekitarnya.

Sekarang kita cari tahu pengertian dan contoh gaya gravitasi, yuk!

Gaya gravitasi adalah gaya alami yang membuat benda jatuh ke bumi dan mengatur gerak planet, bintang, dan seluruh galaksi di alam semesta.

Pengertian Gaya Gravitasi

Gaya gravitasi adalah gaya yang terjadi antara dua benda dengan massa.

Gaya ini selalu menarik benda-benda ke arah satu sama lain. Semakin besar massa benda, semakin kuat pula gaya gravitasinya.

Contohnya, bumi menarik kita ke arahnya, itulah mengapa kita tidak melayang di udara, melainkan berdiri di permukaan bumi.

Fungsi dari gaya gravitasi adalah mempengaruhi gerak dan posisi benda-benda dengan massa di alam semesta.

Salah satu fungsinya, gaya gravitasi Bumi menarik semua benda dengan massa ke arah pusat Bumi.

Hal tersebutlah yang membuat benda-benda jatuh ke tanah.

Baca Juga: Gaya Belajar Kinestetik: Pengertian, Ciri-Ciri dan Strateginya

25 Contoh Gaya Gravitasi dalam Kehidupan Sehari-hari

Berikut adalah 25 contoh gaya gravitasi yang dapat ditemukan dalam kehidupan sehari-hari: