Find Us On Social Media :

5 Manfaat Perhitungan Pendapatan Nasional, Materi Ekonomi Kelas XI SMA

Perhitungan pendapatan nasional ialah alat yang penting dalam menganalisis kondisi ekonomi suatu negara.

GridKids.id - Pada artikel sebelumnya kita telah membahas tentang konsep yang berkaitan dengan pendapatan nasional.

Nah, kali ini kita akan mencari tahu apa saja manfaat dari perhitungan pendapatan nasional.

Pertanyaan tentang manfaat dari perhitungan pendapatan nasional sesuai dengan pembahasan materi Ekonomi kelas XI SMA Bab 2, ya.

Pengertian pendapatan nasional atau national income adalah jumlah nilai semua barang dan jasa yang dihasilkan oleh penduduk suatu negara dalam suatu periode waktu tertentu biasanya dalam setahun.

Sementara perhitungan pendapatan nasional ialah alat yang penting dalam menganalisis kondisi ekonomi suatu negara.

Nah, pendapatan nasional juga dipahami sebagai penjumlahan biaya hidup atau konsumsi selama setahun.

Tahukah kamu? Pendapatan badan usaha dihitung sebagai bagian dari komponen pendapatan nasional yaitu pendapatan dari sektor swasta.

Simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja manfaat perhitungan pendapatan nasional ya, Kids.

Manfaat Perhitungan Pendapatan Nasional

1. Memprediksi Pertumbuhan Ekonomi Masa Depan

Tahukah kamu? Manfaat perhitungan pendapatan nasional adalah memprediksi pertumbuhan ekonomi masa depan.

Baca Juga: 12 Contoh Kata Kunci yang Berkaitan dengan Pendapatan Nasional, Ekonomi Kelas XI SMA