GridKids.id - Kids, apakah yang kamu ketahui tentang tumbuhan xerofit?
Tumbuhan xerofit merupakan tumbuhan yang sudah beradaptasi dan bisa bertahan hidup di lingkungan yang kering.
Biasanya tumbuhan xerofit ini bisa ditemukan di daerah kering yang pasokan airnya terbatas atau sedikit, Kids.
Tumbuhan yang satu ini bisa bertahan hidup di tanah kering dengan sedikit sekali kandungan air di dalam tanahnya.
Padahal kamu tahu bahwa kebanyakan tanaman enggak bisa bertahan hidup untuk waktu yang lama di daerah yang kering karena mereka perlu cukup air untuk tetap hidup.
Tumbuhan xerofit punya beberapa ciri-ciri, di antaranya:
- permukaannya punya lapisan lilin sehingga bagian luarnya terlihat mengkilap.
Lapisan ini punya fungsi untuk mengurangi penguapan yang berlebihan untuk mengurangi risiko tumbuhan kurang cairan.
- Umumnya daun pada tumbuhan xerofit punya ukuran yang kecil, bentuknya mirip jarum atau duri yang fungsinya untuk mengurangi penguapan.
- Akarnya panjang dan lebih ke dalam juga rimbun.
- Punya batang yang tebal untuk menyimpan cadangan air untuk bertahan hidup di kawasan yang kering dengan curah hujan yang rendah.
Baca Juga: Inilah Contoh-Contoh Tumbuhan: Hidrofit, Higrofit, dan Xerofit