Mata biru terlihat biru karena menyebarkan cahaya dengan cara yang sama seperti air yang tampak biru, yaitu dengan cara memantulkan lebih banyak cahaya biru.
Saat tak ada melanin sama sekali, hasilnya adalah mata biru pucat yang umumnya dimiliki oleh orang-orang albinisme.
Gen dalam Menentukan Warna Mata
Sampai saat ini, peneliti menemukan lebih dari 150 gen yang dapat memengaruhi warna mata.
Jumlah pigmen yang tersimpan ini ditentukan oleh gen-gen yang berperan dalam produksi, transportasi, hingga penyimpanan melanin, pheomelanin, dan eumelanin.
Gen utama yang memengaruhi warna mata disebut OCA2 dan HERC2. Keduanya terletak pada kromosom manusia.
1. HERC2
Intron 86 dalam gen ini, bertanggung jawab untuk mengatur bagaimana OCA2 diekspresikan, mengaktifkannya atau menonaktifkannya sesuai dengan kebutuhan.
Jadi, setidaknya ada variasi genetik dalam intron ini yang mengurangi tingkat ekspresi dan aktivitas OCA2 yang mengurangi produksi protein P.
2. OCA2
Gen OCA2 menghasilkan sebuah protein yang disebut sebagai protein P. Protein ini berperan untuk pengembangan melanosom serta memengaruhi jumlah dan kualitas melanin yang ada di iris mata.
Baca Juga: Enggak Terduga, Ternyata Warna Mata Kita Bisa Berubah karena Beberapa Penyebab