Find Us On Social Media :

Apa Fungsi Api bagi Kehidupan Masyarakat Praaksara? #AkuBacaAkuTahu

Fungsi api bagi kehidupan manusia prasejarah sangat penting dan berharga. Apa sajakah fungsinya bagi kehidupan mereka?

GridKids.id - Kids, tahukah kamu bahwa api adalah elemen penting yang mendukung kehidupan manusia purba?

Sebagai sumber energi, api punya banyak manfaat yang mendukung kehidupan manusia.

Di zaman modern seperti sekarang, api banyak dipergunakan sebagai sumber cahaya dan energi.

Tapi, ternyata api telah digunakan sejak era manusia purba hidup, lo, Kids.

Dilansir dari laman kompas.com, api telah ditemukan sejak 400 ribu tahun lalu atau tepatnya di era Paloelitikum.

Ketika itu manusia purba masih berada di awal fase berburu dan meramu makanan.

Api yang ditemukan pada waktu itu memegang peranan penting bagi jalannya peradaban manusia kala itu.

Kehidupan manusia purba kala itu dibantu dan dimudahkan dengan adanya api, Kids.

Salah satu kegunaan api yang paling penting adalah penggunaannya untuk mengolah dan memastikan makanan bisa disantap sekeluarga.

Sebelum api ditemukan, manusia purba memakan berbagai makanan yang diperolehnya ketika berburu.

Selanjutnya kamu akan diajak melihat seperti apa detailnya kegunaan api dalam kehidupan manusia purba pada masanya. Yuk, simak sama-sama, Kids!

Baca Juga: Bagaimana Cara Manusia Purba Berkomunikasi di Era Prasejarah? #AkuBacaAkuTahu