Find Us On Social Media :

4 Cara Kucing Peliharaan Minta Maaf ke Pemiliknya Ketika Berbuat Salah

Kucing peliharaan sering bertingkah yang membuat kekacauan dan menyebabkan pemiliknya jadi merasa kesal. Kucing menyadari kalau pemiliknya marah tapi enggak tahu letak kesalahannya.

GridKids.id - Kids, siapa nih di sini yang sering merasa diuji kesabarannya melihat tingkah kucing yang super enggak bisa diam?

Kucing sebagai salah satu peliharaan favorit manusia memang dikenal dengan perilakunya yang super aktif ketika berada di lingkungan yang nyaman buatnya.

Meski dikenal cukup soliter, enggak jarang kucing sering bertingkah ceroboh ketika berlarian dan melompat di dalam rumah.

Enggak jarang ada banyak perabotan rumah yang jatuh dan pecah karena kucing begitu asik mengejar kupu-kupu atau serangga lainnya.

Kalau sudah begitu, kadang pemiliknya jadi merasa kesal karena harus membereskan berbagai kekacauan yang disebabkan oleh kucing peliharaannya.

Namun, meski enggak bisa berbicara dengan bahasa yang sama seperti kita, kucing juga bisa minta maaf, lo.

Tentunya kucing enggak akan minta maaf seperti cara kita minta maaf, ya, Kids.

Tapi, kucing punya cara tersendiri untuk mengubah suasana hati tuannya yang sedang kesal.

Lalu, benarkah kucing bisa meminta maaf atas kesalahan yang diperbuatnya?

Kucing Minta Maaf Ketika Berbuat Salah

Kucing dikenal sebagai hewan yang kadang enggak bisa memahami emosi manusia ketika manusia memerlukannya.

Baca Juga: Sering Dianggap Beda Karakter, Inilah 4 Persamaan Anjing dan Kucing

 Inilah yang kadang membuat mereka terkesan enggak peduli ketika pemiliknya kesal karena perilakunya.

Menurut laman Cats.com, kucing pada dasarnya enggak bisa merasa bersalah dan meminta maaf seperti yang diharapkan manusia kepada mereka.

Hal ini enggak lepas dari fakta bahwa kucing sebenarnya enggak memahami bahwa apa mereka lakukan salah atau keliru, Kids.

Meski enggak tahu di mana letak salahnya, kucing bisa menangkap perasaan atau emosi manusia ketika mengamati wajah dan mendengar suara pemiliknya, lo.

Kucing yang kadang cuek sebenarnya punya ikatan emosional yang cukup erat dengan pemiliknya.

Itulah kenapa kucing bisa menyadari dan lebih sensitif ketika ada perubahan sikap atau mood dari pemiliknya.

Ketika kucing tahu pemiliknya enggak merasa bahagia, maka kucing akan berusaha mengubah suasana hatinya dan mendekat kepadamu.

Kucing memang enggak tahu apa yang benar dan apa yang salah tapi mereka bisa tahu bahwa hal itu disukai atau tidak oleh pemiliknya.

Nada bicara dan ekspresi wajah kita akan terekam dalam memori kucing sehingga kucing akan bisa belajar dari situ untuk membedakan perilaku yang baik dan enggak baik untuk mereka lakukan di rumah.

Lucunya, kucing yang sudah sadar dan bisa membedakan kalau apa yang mereka lakukan enggak disukai pemiliknya, kucing akan kabur dan sembunyi.

Ketika pemiliknya menatap kucing, mereka akan mencoba membaca situasi, apakah pemiliknya marah atau enggak dengan apa yang mereka lakukan.

Baca Juga: Peringatan Hari Kucing Sedunia 8 Agustus: Kenapa Banyak Orang Suka Memelihara Kucing?

Cara Kucing Minta Maaf Pada Pemiliknya

1. Menabrak dan menggosokkan kepala

Kucing akan menabrakmu lembut dan mulai menyundul-nyundulkan kepalanya padamu ketika kucing ingin meminta maaf padamu.

Hal ini jadi cara untuk kucing supaya ada aromanya yang tertinggal di tubuhmu.

Ketika kucing melakukannya setelah ada kekacauan yang dilakukannya, berarti ini jadi cara kucing minta maaf padamu.

2. Mendengkur

Meski enggak bisa bicara dengan bahasa yang sama sepertimu, kucing cukup ekspresif untuk menyampaikan perasaan mereka.

Kucing yang mulai mendengkur lebih sering dari biasanya ketika melakukan kesalahan.

Tandanya mereka sedang mencoba meluluhkan hatimu supaya mau memberi maaf dan kembali menyayangi mereka lagi.

3. Mengedip Perlahan

Umumnya, kucing akan menunjukkan kedipan pelan ketika mereka merasa senang dan menyukai apa yang mereka terima.

Baca Juga: Bagaimana Efek Tumbuhan Catnip pada Perilaku Kucing? #AkuBacaAkuTahu

Ketika kucing menatap ke arahmu dan mengedipkan mata secara perlahan setelahnya, kamu bisa menerjemahkan bahasa tubuh ini sebagai bentuk permintaan maaf.

4. Mendekati Pemiliknya dan Menunjukkan Perutnya

Kucing bisa merasakan jika pemiliknya marah atau kesal pada mereka.

Namun, jika reaksi kita sudah lebih tenang, kucing akan mendekat dan mulai mencoba mencari perhatianmu lagi.

Hal ini bisa dilakukan dengan cara menunjukkan perutnya.

Sikap ini adalah bentuk ekspresi bahwa mereka percaya kepadamu.

Jika kucing menunjukkan perutnya ketika kucing ingin membuatmu merasa lebih baik dan enggak marah lagi, ini bisa dianggap sebagai permintaan maaf mereka, Kids.

Nah, Kids, itulah tadi beberapa uraian tentang tingkah kucing dan cara unik mereka untuk minta maaf dan berbaikan denganmu.

 

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.