Find Us On Social Media :

Apa yang Terjadi pada Manusia Jika Dinosaurus Tidak Punah? #AkuBacaAkuTahu

Jika dinosaurus lolos dari kepunahan massal, apakah yang terjadi pada kehidupan manusia saat ini?

Jika kita hidup berdampingan dengan dinosaurus, hal ini mungkin akan sulit diwujudkan, Kids.

Kamu mungkin enggak akan bisa belanja daging dan sayuran dengan mudah di supermarket.

Siapa yang akan mengatur semua itu? Manusia akan terjun sendiri berburu dan memastikan ada makanan untuk dimakan.

Kita mungkin harus berkelana dan terus mencoba memastikan bahwa ada makanan untuk dibawa pulang untuk dimakan setiap harinya.

Tentu saja selama proses berburu ini kita akan berpapasan atau malah sibuk menghindar dari predator raksasa yang juga mencari makan di siang hari.

2. Perubahan Iklim Ekstrem

Jika kita hidup dengan dinosaurus yang bertubuh raksasa dan mencolok agaknya kita harus bersiap untuk berada di lingkungan yang sangat berbeda dengan kita saat ini, Kids.

Tahukah kamu dinosaurus bisa tumbuh sebesar itu karena lingkungan secara alami mendukungnya untuk tumbuh besar?

Mungkin karena dinosaurus terus makan dan enggak ada ancaman dari predator atau pemburu, hewan purba satu ini bisa bebas membesar hingga ukuran yang sulit dibayangkan manusia masa kini.

Nah, lingkungan di mana dinosaurus dulu ada berbeda dengan lingkungan bumi yang kita tinggali saat ini, Kids.

Sekitar 55 juta tahun lalu suhu dunia naik tiba-tiba diperkirakan jauh lebih panas daripada saat ini.

Baca Juga: 6 Satwa yang Bertahan Hidup dari Kepunahan Massal 65 Juta Tahun Lalu #AkuBacaAkuTahu