GridKids.id - Kenapa Wae Rebo dijuluki sebagai desa di atas awan, Kids?
Wae Rebo adalah desa adat kecil yang berada di Kabupaten Manggarai Nusa Tenggara Timur.
Pada tahun 2012 lalu, Desa Wae Rebo menerima penghargaan oleh UNESCO sebagai warisan budaya dunia, lo.
Dikenal dengan keindahan alamnya, Desa Wae Rebo juga dikelilingi pepohonan dan kabut awan.
Tahukah kamu? Perjalanan menuju desa ini enggaklah mudah. Ini dikarenakan wisatawan harus menempuh perjalanan sekitar 6 kilometer dari Desa Dintor ke Desa Dengen dengan menyewa motor atau mobil.
Setelah dari Desa Denge, pengunjung melanjutkan pendakian selama kurang lebih tiga jam.
Menariknya, para pengunjung akan melewati daerah terpencil dengan dikelilingi pemandangan hutan dan juga menyeberangi sungai serta beberapa jurang.
Tahukah kamu? Setiap tahunnya masyarakat Wae Rebo melaksanakan upacara adat 'penti'.
Upacara adat 'penti' merupakan ungkapan syukur atas panen setahun lalu dan permohonan perlindungan keharmonisan untuk kehidupan yang akan datang.
Pada upacara ini seluruh masyarakat Wae Rebo akan hadir dengan pakaian adat sesuai kebiasaan turun-temurun.
Yuk, simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa alasan Wae Rebo dijuluki sebagai desa di atas awan, Kids!
Baca Juga: NTT Memiliki Negeri di Atas Awan dengan 7 Rumah Unik yang Mengelilinginya