GridKids.id - Kids, suara dapat diklasifikasikan berdasarkan frekuensinya menjadi tiga kategori utama.
Tiga klasifikasi tersebut adalah suara infrasonik, audiosonik, dan ultrasonik.
Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian melihat contoh-contoh suara tersebut.
Pada buku materi IPA Kelas 8 SMP juga membahas tentang jenis-jenis suara.
Yuk, langsung saja kita simak apa saja contoh suara infrasonik, audiosonik dan ultrasonik
Contoh Suara Infrasonik, Audiosonik dan Ultrasonik
1. Suara Infrasonik
Suara infrasonik adalah bunyi dengan frekuensi di bawah rentang pendengaran manusia, yaitu kurang dari sekitar 20 Hertz (Hz).
Ini adalah jenis suara yang memiliki gelombang sangat panjang dan seringkali sulit untuk didengar oleh telinga manusia.
Contoh suaranya adalah:
• Suara gajah memanggil kelompoknya.• Suara pergeseran lempeng tektonik.• Suara gelombang air laut.• Aktivitas seismik gunung berapi.• Suara gempa bumi.
Baca Juga: Ciri-Ciri Gunung Api yang Akan Meletus, Materi IPA Kelas 8 SMP
2. Suara Audiosonik
Suara audiosonik adalah bunyi dengan frekuensi dalam rentang pendengaran manusia, yaitu sekitar 20 Hz hingga 20.000 Hz.
Rentang ini mencakup suara yang biasanya dapat didengar oleh telinga manusia.
Suara-suara ini digunakan dalam komunikasi manusia, musik, dan hampir semua jenis aktivitas suara sehari-hari.
Contoh suaranya adalah:
• Suara kucing, ayam, anjing, dan berbagai jenis burung.• Suara yang dihasilkan manusia ketika bicara, berbisik, bernyanyi, dan berteriak.• Suara gemuruh mesin kendaraan.• Bunyi yang dihasilkan benturan benda.• Bunyi gemerisik daun.
3. Suara Ultrasonik
Suara ultrasonik merujuk pada bunyi dengan frekuensi di atas rentang pendengaran manusia, yaitu di atas 20.000 Hz.
Meskipun manusia tak dapat mendengar suara ultrasonik secara langsung, banyak hewan seperti kelelawar dan lumba-lumba menggunakan suara ultrasonik untuk navigasi, berburu, dan komunikasi.
Contoh bunyinya adalah:
• Gelombang yang dihasilkan elektrokardiogram.• Gelombang yang dihasilkan alat ultrasonografi (USG).• Alat navigasi lumba-lumba, paus orca dan berbagai jenis kelelawar.• Alat komunikasi tarsius, tikus, dan berbagai jenis seranga.• Bunyi yang dikeluarkan kukang dan sloth sebagai peringatan bahaya.
Baca Juga: Gunung Berapi: Pengertian dan Proses Terjadinya, Materi IPA Kelas 8 SMP
Itulah beberapa contoh suara infrasonik, audiosonik dan ultrasonik ya, Kids.
Pertanyaan: |
Suara gajah memanggil kelompoknya termasuk dalam suara? |
Petunjuk, cek lagi page 1. |
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.