Find Us On Social Media :

Berbagai Dampak Positif dari Pendudukan Jepang di Indonesia, Sejarah XI SMA

Tak hanya membawa derita, pendudukan Jepang di Indonesia juga membawa dampak positif salah satunya anjuran dan sosialisasi kegiatan menabung pada masyarakat.

GridKids.id - Hai, Kids, masih bersama GridKids untuk membahas tentang era pendudukan Jepang di Indonesia, nih.

Nah, di kesempatan sebelumnya kamu telah lebih dulu melihat berbagai dampak pendudukan Jepang dalam kehidupan masyarakat Indonesia.

Selain membawa dampak yang negatif, era pendudukan Jepang di Indonesia juga punya beberapa dampak positif atau kebaikan juga, lo, Kids.

Tentunya ketika kekuasaan tirani Jepang enggak merambah ke Indonesia, Belanda mungkin masih mencengkeram bangsa kita di bawah Penjajahan berkepanjangan bukan?

Beberapa hal positif yang terjadi semasa pendudukan Jepang bisa, di antaranya:

- Pengenalan sistem tanam padi larikan atau menanam padi mengikuti garis lurus

- Penggunaan Bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional dan pengantar di sekolah.

- Bahasa Indonesia juga dipergunakan sebagai bahasa pergaulan sehari-hari oleh masyarakat pribumi yang menumbuhkan persatuan antar bangsa.

- Propaganda anti-Belanda yang secara enggak langsung menumbuhkan nasionalisme dalam benak rakyat untuk mencapai kemerdekaannya.

- Pelatihan militer dan semi militer yang jadi bekal masyarakat untuk mempertahankan kemerdekaannya di kemudian hari.

- Bendera merah putih bisa berkibar dan lagu kebangsaan bisa dikumandangkan bersamaan dengan kibaran bendera Jepang dan lagu kebangsaan mereka.

Baca Juga: Dampak Pendudukan Jepang: Bidang Pendidikan Masyarakat, Sejarah XI SMA