Find Us On Social Media :

7 Ciri-Ciri Kesimpulan yang Baik Menurut Kaidah Bahasa Indonesia serta Syarat Penulisannya

Kesimpulan membantu pembaca dalam memahami isi teks secara mendalam.

GridKids.id - Kesimpulan merupakan simpulan dari teks, uraian, pidato dan sebagainya.

Melansir dari kompas.com, pengertian kesimpulan secara umum adalah pernyataan ringkas yang diambil dari suatu analisis, pembahasan cerita, atau hasil pembicaraan.

Tahukah kamu? Kesimpulan harus memuat pokok-pokok informasi yang akan menjawab pertanyaan, apa, kapan, di mana, siapa, kenapa, dan bagaimana.

Maka dari itu, kesimpulan menjadi bagian penting dalam karya karena memuat pembahasan secara menyeluruh serta singkat, padat, dan jelas.

Tak hanya itu saja, kesimpulan juga membantu pembaca dalam memahami isi teks secara mendalam, Kids.

Perlu diketahui bahwa ciri-ciri kesimpulan yang baik bisa dilihat dari kaidah kebahasaan, struktur, dan kesinambungan antar kalimatnya.

Yuk, simak informasi berikut ini untuk mengetahui apa saja ciri-ciri kesimpulan yang baik menurut kaidah bahasa Indonesia, ya!

Ciri-Ciri Kesimpulan yang Baik Menurut Kaidah Bahasa Indonesia

1. Berisikan fakta yang jelas dan intisari.

2. Isi kesimpulan enggak berbelit-belit.

3. Pesan utama bisa disampaikan kepada pembaca.

Baca Juga: Apa Saja Ciri-Ciri Kesimpulan yang Baik? Materi Kelas 6 SD Tema 1