GridKids.id - Salah satu hewan langka dan dilindungi di Indonesia adalah burung cenderawasih.
Burung cenderawasih dijuluki sebagai Bird of Paradise adalah kelompok burung yang terkenal karena keindahan dan keunikan bulu mereka.
Diketahui burung cenderawasih termasuk anggota famili Paradisaeidae yang terdiri dari sekitar 40 spesies yang ditemukan di berbagai pulau di kawasan Oseania, terutama di Papua Nugini dan Australia bagian timur.
Setidaknya ada 30 jenis burung cenderawasih di Indonesia dan 28 spesies di antaranya berada di Papua.
Burung cenderawasih sebagian besar ditemukan di hutan hujan tropis, pegunungan, dan daerah yang jarang terganggu.
Mereka sangat bergantung pada habitat alam yang enggak terganggu dan sangat rentan terhadap perubahan habitat dan perburuan.
Semua spesies burung cenderawasih dilindungi sehingga enggak boleh adanya perburuan, perdagangan, dan penyiksaan, ya.
Burung cenderawasih termasuk hewan langka, artinya bahwa populasinya di alam liar telah menurun secara signifikan dan mereka menghadapi risiko kepunahan jika enggak dilakukan tindakan konservasi yang efektif.
Berikut ini merupakan penyebab burung cenderawasih termasuk hewan langka, apa saja?
Bersumber dari kompas.com, di bawah ini adalah penyebab burung cenderawasih termasuk hewan langka, antara lain:
1. Perburuan dan Perdagangan Ilegal
Baca Juga: Asal-Usul Burung Cenderawasih, Dongeng Rakyat dari Papua #MendongenguntukCerdas