Find Us On Social Media :

Meski Mengandung Nutrisi, 6 Makanan Ini Bisa Memicu Alergi

Telur adalah sumber protein berkualitas tinggi, tetapi juga merupakan penyebab umum alergi makanan pada anak-anak.

GridKdis.id - Tahukah kamu? Makanan yang sering kita konsumsi sehari-hari ternyata bisa memicu alergi bagi tubuh, lo.

Salah satu masalah kesehatan yang bisa menyerang anak-anak hingga orang dewasa adalah alergi.

Melansir dari halodoc.com, alergi adalah sebutan untuk kondisi saat seseorang mengalam reaksi abnormal terhadap sesuatu bisa berupa makanan, obat, atau suhu dingin.

Sementara alergi makanan merupakan suatu kondisi saat makanan tertentu bisa memicu munculnya reaksi tak biasa, ya.

Diketahui reaksi ini muncul akibat sistem kekebalan tubuih salah mengenali protein dalam makanan sebagai zat yang berbahaya.

Maka dari itu, tubuh melepaskan bahan kimia seperti histamin yang menyebabkan peradangan, Kids.

Reaksi alergi bisa berupa sesak napas, gatal-gatal, bersin, diare, tekanan darah rendah, hingga pembengkakan pada mulut dan wajah.

Untuk mengetahui makanan apa saja yang bisa memicu alergi bagi tubuh, simak informasi di bawah ini, ya.

1. Telur

Telur adalah sumber protein berkualitas tinggi, tetapi juga merupakan penyebab umum alergi makanan pada anak-anak.

Nah, gejalanya bisa bervariasi dari gatal-gatal hingga reaksi anafilaksis yang mengancam jiwa.

Baca Juga: Sering Dialami oleh Anak-Anak, Ketahui 5 Tanda Tubuh Alergi Telur dan Faktor Risikonya

Pastikan untuk mengetahui bahan-bahan makanan yang mengandung telur, terutama dalam hidangan seperti kue dan pasta.

2. Gandum dan Gluten

Bagi beberapa orang, gluten bisa menyebabkan intoleransi atau alergi, seperti penyakit celiac.

Reaksi bisa berupa perut kembung, diare, dan masalah pencernaan lainnya.

Penting untuk memeriksa label makanan dan memilih produk bebas gluten jika kamu memiliki alergi gluten ya, Kids.

3. Ikan dan Kerang

Tahukah kamu? Ikan dan kerang laut adalah alergen umum lainnya lo, Kids.

Reaksi alergi terhadap ikan dan kerang bisa sangat serius dan bahkan mengancam jiwa.

Pastikan untuk menghindari makanan laut jika kamu memiliki alergi terhadap ikan dan kerang, ya.

4. Susu Sapi

Baca Juga: Ditandai dengan Bentol dan Gatal di Kulit, Ini 5 Faktor yang Memicu Alergi Dingin

Susahnya adalah salah satu alergen makanan paling umum, terutama pada anak-anak.

Alergi susu bisa menyebabkan reaksi yang bervariasi mulai dari ruam kulit hingga sesak napas.

Jika memiliki alergi susu, pastikan untuk membaca label makanan dengan cermat karena banyak produk olahan mungkin mengandung susu.

5. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan, seperti kacang tanah, kenari, dan almond, adalah penyebab umum alergi makanan pada orang dewasa.

Reaksi alergi terhadap kacang-kacangan bisa sangat parah, dan bahkan sedikit paparan bisa mengakibatkan reaksi yang serius.

Baca label makanan dan waspadai makanan yang mungkin mengandung kacang-kacangan tersembunyi.

6. Daging

Melansir dari hellosehat.com, proses memasak daging akan melepaskan banyak protein yang bisa memicu alergi.

Jenis daging yang sering jadi penyebab alergi makanan adalah daging sapi, namun enggak menutup kemungkinan bahwa daging lainnya juga bisa memicu alergi, seperti daging ayam, daging bebek, dan kambing.

Sekarang sudah tahu ya, Kids, apa saja makanan yang memicu alergi bagi anak-anak dan orang dewasa.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.