Find Us On Social Media :

Apa Alasan Indonesia Dijuluki sebaga Negara Maritim? Ini Penjelasannya

Indonesia disebut negara maritim karen dikeliling pulau dan laut yang luas

GridKids.id - Kids, Indonesia adalah salah satu negara yang memilki pasokan air yang sangat melimpah. 

Hal ini karena Indonesia memiliki laut dan selat yang sangat luas.

Jika melihat letak geografisnya, Indonesia terletak di antara Benua Asia dan Australia, serta Samudra Hindia dan Pasifik.

Maka dari itu Indonesia dijuluki sebagai negara maritim atau negara yang memilki perairan yang sangat luas. 

Melansir Kompas.com, salah satu faktor mengapa Indonesia disebut sebagai negara maritim adalah karena posisi perairannya yang strategis.

Karena Indonesia memiliki perairan seperti laut dan selat yang sangat luas.

Bahkan karena luasnya laut dan selat di Indonesia, hal itu sering dijadikan alur transportasi, baik nasional atau internasional.

Maka, jalur perairan laut atau selat menghubungkan Indonesia dan negara sekitarnya dengan negara di benua lain, seperti Benua Amerika dan Eropa.Selain faktor tersebut, ada alasan utama yang mendukung status Indonesia sebagai negara maritim, antara lain:

1. Lokasi Geografis

Indonesia terletak di antara dua benua (Asia dan Australia) dan dua samudra (Samudra Pasifik dan Samudra Hindia).

Baca Juga: 5 Kelebihan Indonesia Sebagai Negara Maritim serta Ciri-cirinya, Apa Saja?

Kondisi geografis ini membuatnya memiliki banyak jalur perdagangan internasional dan menjadi persimpangan penting bagi lalu lintas maritim.