Find Us On Social Media :

Tak Hanya Memiliki Manfaat, Ketahui Efek Samping Minum Air Lemon Setiap Hari

Air lemon kaya akan vitamin C yang memiliki sejumlah manfaat.

GridKids.id - Salah satu minuman yang populer untuk menurunkan berat badan adalah air lemon.

Yap, minuman ini cukup populer dan sering ditambahkan dengan irisan buah-buahan segar lainnya.

Menyegarkan untuk diminum, air lemon juga memiliki manfaat luar biasa bagi kesehatan.

Manfaat Air Lemon

Penelitian tentang manfaat air lemon bagi kesehatan masih terus dilakukan sampai saat ini.

Tetapi, beberapa ilmiah yang terbatas mengungkapkan bahwa lemon yang dimasukkan ke dalam air dapat menambahkan rasa dan membuatnya jadi lebih sehat.

Untuk itu, bila kamu meminum air lemon untuk mendapatkan manfaat kesehatan, pastikan agar kamu tak menambahkan gula dan pemanis lainnya.

Pemanis sering mengandung kalori yang tinggi dan menambahkannya ke dalam minuman bisa sangat memengaruhi nilai gizinya.

Berikut adalah manfaat air lemon bagi kesehatan, yaitu:

1. Menyediakan vitamin C

Menambahkan lemon ke dalam air putih dapat membantu memastikan asupan vitamin C kita mencapai jumlah yang direkomendasikan.

Baca Juga: 6 Cara Alami Atasi Batuk pada Anak, Tak Hanya Pakai Lemon dan Madu