Find Us On Social Media :

Jawaban Istilah-Istilah dari Kata Ilmiah Halaman 16, Bahasa Indonesia Kelas X SMA

GridKids.id - Kids, dalam buku Bahasa Indonesia kelas X SMA, terdapat materi tentang kata-kata ilmiah yang jarang ditemukan dalam kehidupan sehari-hari.

Pada buku Bahasa Indonesia kelas X SMA halaman 16, kita diminta untuk menjawab makna dan istilah dari kata-kata yang telah tersedia, seperti abdomen hingga pronotum.

Sekarang kita simak bersama, makna dari kata ilmiah yang ada pada halaman 16 buku Bahasa Indonesia kelas X SMA Kurikulum Merdeka, yuk!

Sebelum itu, cari tahu apa maksud dari kata ilmiah, yuk!

Kata Ilmiah 

Kata ilmiah dikenal sebagai istilah ilmiah yang merujuk pada istilah atau kata-kata yang digunakan dalam bahasa ilmiah atau teknis untuk menggambarkan konsep, objek, fenomena, atau proses yang ada dalam bidang ilmu tertentu.

Kata ilmiah cenderung lebih spesifik dan presisi daripada kata-kata dalam bahasa umum, karena mereka dirancang untuk memberikan deskripsi yang tepat dan jelas dalam konteks ilmiah.

Penggunaan kata ilmiah membantu para ilmuwan, peneliti, dan praktisi dalam berkomunikasi dengan akurat dan efektif mengenai topik-topik dalam bidang ilmu yang mereka geluti.

Soal dan jawaban dari makna istilah-istilah yang ada pada halaman 16, buku Bahasa Indonesia kelas X SMA.

Soal dan Jawaban:

Sekarang, carilah makna istilah-istilah berikut dengan menggunakan cara-cara di atas lalu buatlah kalimat lain dengan kata tersebut!

Baca Juga: Kalimat Deskripsi: Pengertian, Ciri, dan Contoh, Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA